Syarat & Ketentuan

Tentang Seedeka.com

Seedeka.com dikelola oleh Yayasan Seedeka Sama Kamu (“Kami”). Dengan mengunjungi dan/atau menggunakan platform Seedeka.com, maka baik pengunjung maupun pengguna (“Anda”) dinyatakan telah memahami dan menyepakati semua isi dalam syarat dan ketentuan yang di sebut. Apabila Anda sebagai pengguna situs tidak menyetujui salah satu sebagian atau seluruh isi syarat dan ketentuan ini, maka mohon maaf Anda tidak diperkenankan untuk menggunakan layanan di situs kami. Kami menyediakan layanan Penggalangan Dana (fundraising) kepada pengguna baik melalui web maupun aplikasi mobile (“Platform”) menginduk kepada Yayasan Seedeka Sama Kamu berdasarkan tanda daftar  Dinas Sosial Kota Tangerang No. 460/1953-DAYASOS/2020 dan SK Baznas No. 060.01.Kep/BAZNAS-KT/2020 sebagai Unit Pengumpul Zakat (UPZ) berbasis digital. Kami berhak atas kebijakan untuk mengubah atau memodifikasi sebagian atau keseluruhan dari isi syarat dan ketentuan ini setiap saat, artinya aturan yang berlaku pada halaman ini dapat berubah sewaktu-waktu secara sepihak oleh kami, apabila hal tersebut terjadi maka kami akan mencoba memberikan pemberitahuan kepada seluruh pengguna situs, bisa melalui email, sosial media kami, maupun melalui situs ini secara langsung. 

 

Aturan yang baru akan mulai berlaku setelah pemberitahuan sudah terpublikasikan atau terkirim ke seluruh pengguna situs Seedeka.com. Kesepakatan di atas tidak berlaku apabila terdapat perubahan karena alasan hukum negara Indonesia, syarat dan ketentuan pada situs ini akan berubah menyesuaikan dengan peraturan pemerintah yang berlaku. Pengguna situs sangat dianjurkan untuk membaca dengan seksama segala ketentuan di bawah ini karena akan berdampak kepada hak dan kewajiban sebagai pengguna situs ini. Pertanyaan lainnya seputar Seedeka.com dapat dibaca di halaman FAQ atau anda menanyakan langsung kepada kami di seedekaid@gmail.com

Ketentuan Donasi

Seedeka.com memberlakukan biaya administrasi dari donasi yang terkumpul. Perolehan donasi yang ditampilkan pada halaman galang dana merupakan total dari donasi offline dan donasi online sebelum dikenakan biaya administrasi. Biaya administrasi yang dikenakan Seedeka.com dapat dikategorikan menjadi dua jenis, yaitu:

  1. Platform fee, adalah biaya administrasi dikenakan pada donasi terkumpul maksimal 12.5 % sesuai aturan terkait. Sebagai perusahaan berbasis sosial, Seedeka.com menggunakan platform fee tersebut sebagai penunjang operasional, penyerahan bantuan dan pengembangan produk.
  2. Payment Processing fee, adalah biaya administrasi yang dikenakan kepada pihak penggalang dana di Seedeka.com Biaya administrasi untuk donasi dengan metode pembayaran Virtual Account (VA), transfer Bank, merchant dan dompet digital seperti GO-PAY, OVO, Dana, dll.
Bagi Yayasan, Komunitas dan Social Fundraiser  bisa bergabung di Donasi Online melalui Seedeka.com dengan daftar di formulir berikut 

Peraturan Terkait

Seedeka senantiasa melaksanakan program (campaign) donasi berpegangan kepada peraturan pemerintah yang berlaku. Sebagai UPZ Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dengan SK Baznas No. 060.01.Kep/BAZNAS-KT/2020. Penerapan Platform fee mengikuti PERATURAN BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL NOMOR 1 TAHUN 2016 Pasal 8 yang berisi:

BAB IV
BESARAN HAK AMIL

Pasal 8

(1) Penerimaan hak amil dari dana zakat paling banyak 12,5 persen dari penerimaan dana zakat.

(2) Dalam hal penerimaan hak amil dari dana zakat sebagaimana pada ayat (1) tidak mencukupi, biaya operasional dapat menggunakan alokasi dari dana infak/sedekah dan dana sosial keagamaan lainnya paling banyak 20 persen dari penerimaan dana infak/sedekah dan dana sosial keagamaan lainnya.

(3) Penerimaan hak amil atau dana operasional dari dana corporate social responsibility disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Aturan Privasi

Syarat dan ketentuan dalam halaman ini mengikat para Pengunjung dan Pengguna Situs Seedeka untuk tunduk dan patuh atas apa yang telah ditetapkan oleh pihak pengelola situs. Mengenai data privasi yang dijaga, dengan mengunjungi atau menggunakan situs Seedeka.com, maka baik pengunjung maupun pengguna dinyatakan telah memahami dan menyepakati semua isi dalam syarat dan ketentuan di bawah ini.

Hak & Kewajiban

I.    Bagi Donatur

Pengguna Situs yang merupakan pendukung kampanye penggalangan dana baik dalam bentuk donasi, penyebaran informasi, dan berbagai bentuk dukungan lainnya berkewajiban untuk:

1. Wajib mencermati segala informasi mengenai ide dan/atau kampanye penggalangan dana yang dimuat di dalam Situs sebelum memberikan dukungan;

2. Tidak memberikan informasi tambahan yang palsu dan/atau menyesatkan atas segala halaman, tautan, dan berbagai bentuk media lainnya dari kampanye suatu penggalangan dana di seedeka.com;

3. Bertanggung jawab atas donasi yang telah disalurkan dan menyadari konsekuensi bahwa Pemilik Kampanye penggalangan dana berkemungkinan tidak dapat melaksanakan secara sebagian atau sepenuhnya atas kampanye dan/atau reward/imbalan yang telah dijanjikan sebelumnya pada kampanyenya;

4. Sepakat untuk tidak mempermasalahkan dan/atau menuntut secara hukum Pihak Pengelola Situs dan Pihak Pemilik Kampanye;

5. Calon donatur dapat memanfaatkan kontak narahubung yang tertera di tiap halaman kampanye untuk mengetahui detail suatu kampanye baik pada saat penggalangan dana maupun ketika masa implementasi kampanye dari narahubung secara langsung;

6. Saat berdonasi secara anonim artinya nama & alamat email donatur tidak akan terlihat di halaman campaign namun tetap terpublikasi dengan sebutan “anonymous" dan data dapat terlihat oleh manajemen seedeka.com;

7. Wajib tidak melakukan pencucian uang dan/atau menggunakan uang yang berasal dari sumber yang tidak sah secara hukum dalam mendonasikan uangnya untuk mendukung ide dan/atau kampanye penggalangan dana yang ada di dalam Situs;

8. Donasi yang masuk ke sedekahonline tanpa memakai kode unik dan tidak melakukan konfirmasi akan dicatat sebagai donasi umum yang kemudian disalurkan oleh sedekahonline ke random campaign;

 

II.    Bagi Pengguna Umum

 

Kewajiban Pengguna Situs:

1. Wajib menyatakan diri sebagai seseorang yang cakap di mata hukum sehingga dapat mempertanggungjawabkan segala tindakan yang merupakan kelalaian dan/atau pelanggaran atas syarat dan ketentuan penggunaan Situs.

2. Wajib memberikan data dan informasi dengan benar, tidak menyesatkan, dan/atau pemalsuan.

 

Larangan

1. Dilarang memberikan dan/atau menyuruh pihak lain untuk memberikan data atau informasi yang tidak benar, serta memalsukan data atau keterangan pihak lain.

2. Dilarang melakukan dan/atau menyuruh pihak lain untuk melakukan tindakan apapun yang dapat menyebabkan pelanggaran terhadap sebagian atau seluruh hak kekayaaan intelektual dari Pengelola Situs maupun Pengguna Situs lainnya.

3. Dilarang melakukan dan/atau menyuruh pihak lain untuk melakukan tindakan apapun yang dapat merusak, mengganggu, atau membatasi sistem pada Situs.

4. Dilarang melakukan dan/atau menyuruh pihak lain untuk melakukan tindakan apapun yang bertentangan dengan hukum, melanggar kesusilaan, maupun melanggar hak Pengelola maupun hak pihak Pengguna Situs lainnya.